sehatq

Cara Booking Dokter di Rumah Sakit di Masa Pandemi Corona Melalui Aplikasi SehatQ

Remaja kini segala aktifitas seakan-akan bisa dilakukan melalui ponsel yang memang sangat memudahkan kita dan keluarga dalam melakukan banyak hal. Tentu hal ini juga tak terkecuali dalam mengakses layanan kesehatan lewat internet dari ponsel atau komputer rumah anda. Untungnya dalam perkembangan jaman yang serba modern ini, kini hadir sebuah aplikasi kesehatan yang sangat lengkap bernama SehatQ. Dan yang lebih uniknya lagi, aplikasi SehatQ ini juga bisa kita jadikan sebagai pertolongan pertama saat ada anggota keluarga ataupun anda sendiri yang jatuh sakit. Cara mendapatkan aplikasi ini juga sangat mudah, karena aplikasi ini sudah terdaftar resmi di Google Playstore secara gratis sehingga anda tidak perlu susah-susah lagi mencari aplikasinya. Setelah anda mengunduh dan menginstall aplikasinya, anda hanya perlu melakukan registrasi dan mengisi data yang diperlukan untuk bisa menikmati semua fitur yang tersedia di aplikasi SehatQ.

Aplikasi SehatQ menawarkan ide dan konsep yang sangat dibutuhkan semua jenis kalangan masyarakat di Indonesia karena informasi kesehatan yang ditawarkan oleh aplikasi ini sangatlah lengkap sehingga dapat membantu kita sebagai pasien untuk mendapatkan informasi terkini yang dibutuhkan. Tidak hanya sebatas sarana penyedia informasi, fitur yang ditawarkan SehatQ bahkan memberikan anda sebuah kesempatan langsung untuk melakukan chatting dengan dokter asli tanpa harus pergi ke rumah sakit. Tidak cukup sampai disana, dalam semua aplikasi yang ditawarkan oleh SehatQ ini, ada juga yang namanya fitur booking dokter, dimana kita bisa booking atau yang lebih dikenal  dengan memesan jadwal kunjungan kepada dokter pada rumah sakit, klinik maupun dokter tertentu yang sudah terdaftar pada aplikasi SehatQ.

Di era yang serba digital ini, tentu kehadiran aplikasi SehatQ di tengah masyarakat bisa menjadi sebuah titik cerah karena dengan adanya aplikasi SehatQ di smartphone kita, kita bisa melakukan janji temu dengan dokter tanpa harus menunggu nomor dan antrian yang terkadang membuat penat otak kita dan seakan tak ada habis-habisnya. Dengan melakukan booking janji temu dengan dokter di SehatQ melalui ponsel kita, tentu bisa menghemat waktu kita di rumah sakit dan tidak perlu lagi menunggu antrian. Dengan memilih fitur yang disediakan oleh SehatQ ini, kita bisa memilih dan menentukan janji temu dengan lebih dari ribuan dokter, dengan spesialis dokter yang kita inginkan maupun fasilitas kesehatan yang kita inginkan, tanpa harus ke rumah sakit apalagi di masa pandemi corona seperti sekarang ini.

Tentu selama ini sebagian besar di antara kita sudah pernah masuk ke rumah sakit, atau setidaknya klinik. Apalagi pengalaman itu bisa saja tercampur dengan pengalaman antri dan disuruh duduk dan menunggu nomor antrian yang lama ya! Nah kalau kita membayangkan antrian yang panjang di rumah sakit, apalagi dengan rumitnya prosedur dan peraturan yang terkadang dibuat oleh beberapa staff dan pihak rumah sakit, kerap sekali membuat kita menjadi malas dan merasa terbebani untuk mengecek kesehatan kita di rumah sakit. Dengan hadirnya aplikasi SehatQ, tentu bisa menjadi sebuah solusi yang tepat untuk semua permasalahan di atas, sehingga kita tidak perlu lagi ribet untuk datang ke rumah sakit dan melakukan antrian hanya untuk mengecek kesehatan yang simple.

Mengingat masa pandemi corona seperti sekarang ini, kita sebagai masyarakat Indonesia yang taat dan patuh, sangat dianjurkan untuk tetap berada di rumah dan tidak berpergian keluar apabila tidak perlu. Dan kehadiran aplikasi SehatQ menjadi sebuah solusi yang tepat, karena kita bisa mendapatkan segala jenis informasi kesehatan, info obat dan protokol kesehatan yang kita perlukan untuk mencegah virus corona. Bahkan kita bisa konsultasi kesehatan dengan dokter tanpa biaya lho! Jadi tidak heran dong sejak SehatQ didirikan tahun 2018 dan diluncurkan pada 25 September 2019, SehatQ menjadi pilihan utama bagi kebanyakan orang yang ingin mendapatkan fasilitas dan informasi kesehatan akurat, khususnya selama masa pandemi corona seperti sekarang ini.

Nah tunggu apalagi? Segera unduh aplikasi SehatQ hari ini juga ya! Ups, sedikit informasi untuk anda, di aplikasi SehatQ, kita juga bisa mendapatkan promosi serta mengikuti event yang diadakan SehatQ lho!

Previous Post Next Post

You Might Also Like

No Comments

Leave a Reply